Hero Early Game Paling Sakit dan Cocok Dimainkan Agresif

Sundul Game – Sebagai game MOBA, Mobile Legends rutin melakukan perubahan permainan, ya khususnya dari tingkat kekuatan hero guna mencapai keseimbangan dan keseruan. Umumnya, pemain membutuhkan Gold dan EXP untuk bisa meningkatkan kekuatan hero.

Seperti yang kamu ketahui, bahwa game MOBA biasanya memiliki tiga waktu utama yakni mulai dari early game, mid game, sampai late game.Early game sendiri merupakan menit-menit awal yang sangat penting demi mengumpulkan resource semaksimal mungkin,

Untuk lawan yang menghadapi hero dengan damage yang sakit saat early game, tentu mereka akan kesulitan dalam mengumpulkan Gold maupun melakukan Junggling. Tentu mau tidak mau musuh akan balik ke base atau berlindung di bawah tower apabila macam-macam dengan hero-hero ini. Ya, tentu tim akan mendapatkan keuntungan yaitu seperti mendapat kemenangan kurang dari 12 menit permaianan.

6 Hero Early Game Mobile Legends

Jika kamu mampu menguasai early game, tentu tim juga akan mendapatkan keuntungan berlipat pada periode late game. Jika kamu ingin mengetahui hero mana saja guna mendominasi early game, kamu bisa gunakan mereka. Ya, mereka sangat kuat dan mengerikan jika kamu sudah menggunakan mereka dengan benar.

Granger

granger hero early game

Yang pertama adalah seorang hero Core yang memiliki bekal tingkatan Burst Damage yang sangat tinggi, yakni Granger. Sebagai Marksman, Granger memiliki kemampuan menyerang yang mematikan saat awal game. Dengan menggunakan skill (Rhapsody and Rondo), Granger bisa dengan mudah memberikan damage yang fatal terhadap musuhnya.

Tidak heran, jika Granger mampu bertarung secara agresif sejak awal pertarungan mulai. Ya, walaupun ia bukan hero core yang ampuh untuk menghadapi permainan panjang seperti 15 menit ke atas. Sebab, Burst Damage milik Granger pasti bisa dengan mudah diantisipasi oleh musuhnya dengan item defensive yang tepat.

Paquito

paquito hero early game

Sejak rilis Paquito menjadi salah satu fighter yang cukup mengerikan. Ia memiliki kemampuan echanced skill, yang mana Paquito menghasilakan damage yang sangat tinggi sejak jalannya permainan. Tak hanya itu, hero ini memiliki kemampuan durabilty berupa Shield dan regenerasi HP yang baik. Tidak heran lagi, jika Paquito mampu bertarung secara agresif pada fase early game. Terlebih sekarang Paquito menjadi fighter dengan gameplay pertarungan yang sangat baik. Hal ini terbukti, bahwa Paquito menjadi andalan dalam skena kompetitif saat ini.

Benedetta

benedetta heroi early game

Berikutnya adalah hero Assassin yang sangat mengerikan saat ini, yaitu hero Benedetta. Karena Benedetta sendiri memiliki paket lengkap untuk menjadi hero Asassin yang mematikan, mulai dari damage yang tinggi, kecepatan mobilitas, sampai kemampuan imun CC. Pada awal permainan, Bendetta menjadi salah satu hero yang sulit untuk dihadap. Mengingat ia memiliki skill Phantom Slash dan Swordout State yang dapat ia gunakan untuk mencicil musuh pada sidelane.

Khaleed

khaleed hero early game

Khaleed merupakan fighter dengan kemampuan suistanbilty dan durabilty yang sangat baik. Pada awal permainan hero ini juga memiliki kemampuan menyerang yang cukup mematikan. Dengan memiliki skill saja, ia sudah mampu mendominasi fase laning. Tak hanya itu, Khaleed juga memiliki kemampuan enchanced Basic Attack yang menjadikannya bisa memberikan damage yang cukup tinggi. Sebagai petarung jarak dekat, Khaleed juga memiliki kemampuan durabilty yang baik guna bertahan dari gempuran musuh.

Yu Zhong

yu zhong hero early game

Yu Zhong merupakan salah satu fighter petarung jarak dekat. Ia sangat kuat saat awal permainan karena ia memiliki tingkat durabilty serta kemampuan serangan yang cukup baik. Pada fase laning, hero ini bisa dengan mudah menggempur hero musuh dengan berkala.

Berbekal skill Dragon Taildan Stack Sha Residue, Yu Zhong bisa bermain cukup agresif pada awal permainan. Ketika sudah memasuki late game, peforma dari Yu Zhong tidak sekuat pada awal permainan. Terlebih hero ini harus mewaspadai serangan Marksman dan Mage musuh yang cukup membahayakan.

Lancelot

lancelot hero early game

Lancelot sendiri merupakan hero Assassin yang memiliki kemampuan Burst Damage yang sangat baik. Pada awal permainan, Lancelot sudah mampu menghasilkan raihan damage yang sangat besar. Bahkan, hero sekeras Uranus pun bisa menjadi santapan untuk hero ini.

Baca juga: 10 Game Offline Android Terbaik yang Paling Unik dan Seru 2023

Damage yang ia hasilkan ini menjadikannya salah satu hero yang sangat berbahaya saat Early Game. Bermodal skill (Puncture Rose), Lancelot sudah mampu menginiasi pertarung dengan sangat cepat. Walaupun terlihat mengerikan, sayangnya Lancelot ini tidak memiliki peforma pertarungan yang cukup baik jika sudah memasuki fase late game.

Latest articles

Related articles

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini